MELODI DEPRESI
UNTUK NAZWA
By Hastami Cintya Luthfi
Melodi ini kan terus terpaut dalam
nada, menyesap dalam senyum sakitmu, Ku disini temani ragamu,melepas karas
tubuh dari hidup yang gelap, janganlah kau beri aku ilusi dalam bayangmu,gerak
dawai ini membawa sayangku dalam melodi depresi…
Adam
tersenyum haru ke arah Nazwa. Kasihan gadis itu, karena harus menjalani
kehidupannya di ruang sempit ini. Bau ruangannya juga tidak sedap. “Hai Nazwa,
kenalin aku Adam tetangga baru kamu, sekarang kamu punya teman selain Bik Pur,”
kata Adam sambil membelai rambut Nazwa. Nazwapun mendongak lalu melemparkan
bonekanya ke arah Adam. “Pergiiiiiiiiii, kamu jahat pergiii sanaa!”. Adam kaget
karena Nazwa berteriak histeris. Lalu
Bik Pur mengajak Adam keluar. “Maaf Mas, mungkin Non Nazwa perlu adaptasi
karena biasanya cuma saya yang baik sama dia!”.
Siapakah gadis
itu? Gadis dalam kesendirian yang terkadang histeris…Lalu kenapa Adam
menciptakan sebuah lagu untuk gadis itu??? Nah semuanya dapat kita jawab
setelah membaca cerita ini secara keseluruhan…
Penggalan Cerpen tersebut hanyalah salah satu dari 26
cerpen yang ada dalam buku Antologi Cerpen Ababil. Masih ada 25 cerita lain
yang tak kalah menarik. Salahsatunya dari Creator UNSA, “Dang Aji Sidik”. 20
cerpen diambil dari lomba ABABIL yang dilakukan oleh KCCI. Padahal naskah yang
masuk berkisar 89 naskah. Masih ragukah dengan kemampuan mereka??? :p hehe… dapat dipesan di www.leutikaprio.com
*,* PUNDI PUNDI IMPIAN *,*
By HC Luthfi
27
Desember 2003
Gelagat penyambutan tahun baru sudah mulai terlihat.
Sebagian telah membunyikan petasan – petasan yang menjadi penghias malam.
Betapa indahnya malam yang menyatukan melodi dalam serenade bulan dan bintang.
Dalam kepangan rambut aku mulai terbius sepoi angin hingga menidurkanku dalam
dengkur malam. Tak ku ketahui jika malam itu, Mamaku dibawa ke rumah sakit
berperang mempertahankan nyawanya bersama adik bungsuku.
28
Desember 2003
Rintih pagi perlahan
mengusap dahiku. Aku gelimpangan mencari Mama yang tak ada disampingku ketika
aku terbangun dari tidur. Ku ketahui dari Kakek bahwa semalam Mama dibawa ke
Rumah Sakit bersama Nenekku. Persalinan Mamaku harus melalui sesar, begitu kata
Kakekku. Sesar???Apa itu sesar?Apakah semacam operasi yang membahayakan? Aku
sibuk beradu dalam ketidak pahaman.
Berikut adalah penggalan cerpen Pundi - Pundi Impian yang terdapat di buku Event Tahun baru. Berikut sinopsisnya
Tahun
baru selalu dilaksanakan pada tiap tahun. Tidak hanya tahun baru
masehi, tetapi juga tahun baru china dan tahun baru hijriyah.
Banyak
kisah yang terjadi dalam tiap pergantian tahun tersebut. Ada kisah
seru, lucu dan mengharukan dalam buku ini. Kenangan yang tak akan bisa
dilupakan oleh tiap orang. Mereka berusaha menuangkannya dalam tulisan
yang dikemas secara menarik.
Mungkin kenangan itu juga kenangan masa lalu kita.
Buku
ini adalah salah satu bacaan ringan yang ditulis berdasarkan kisah
nyata para penulis. Mengajarkan bagaimana menyikapi moment tahun baru
tanpa menggurui pembaca.
Memberikan kisah yang inspiratif, mengharukan, dan membuat tersenyum geli untuk para pembaca.
Kontributor :
Wahyu
Trinarningsih, Jasmine Haniaraya, Himmah Mahmudah, Dee Dyantry, Biolen
Fernando Sinaga, Maria Ulfah, Kardiana Izza Ell Milla (Icha), Cha
Canlierz, Rainy Safitri, Roy Adiputra, Ummu Fatimah Ria Lestari, Lily
Zhang, Alin You, Syifa Enwa, Ika Althafunnisa, Oshira Dinda, Nuna
Margie, Nenny Makmun, H.C Luthfi, Avisa Guritna, Dien Ilmi, Suminah,
Mita Juniar, Tsuraya Widuri, Irni Fatma Setyawati, Zahara Putri,
Risahmawati, Saepullah, Nay Riskara, Nyi Pede, Suparno
dapat dipesan di AE Publishing
*,* HIKMAH SAMUDERA KESABARAN *,*
By HC. Luthfie dan Keluarga HSK "Derai - Derai Perpisahan"
*,* EKSPRESI CINTA UNTUK SBY *,*
By HC. Luthfi dan warga PNBB
*,* E-CA MOMENT 2 *,*
By HC Luthfi dan Warga Es Campur "Puisi Kiasan Mata"